Pengertian ERP Software dan 5 Manfaatnya untuk Bisnis Anda

Penggunaan layanan enterprise resource planning atau ERP belakangan kian diminati, setelah banyak perusahaan secara langsung merasakan manfaatnya. Layanan ERP ini memberikan banyak kemudahan, terkait urusan integrasi data, kolaborasi, dan cross-check. Tidak heran jika kemudian ERP software terus berkembang dengan modul dan fitur baru yang inovatif.

Tapi sebenarnya apa itu ERP software? Kenapa kemudian belakangan ini popularitasnya terus meningkat, dan dibahas di banyak platform? Jika permintaannya demikian tinggi, artinya software ini memiliki kegunaan dan dampak signifikan bukan?

Nah, untuk mengetahui seluk beluk ERP software secara langsung, mari simak penjelasan singkat berikut ini.

ERP Software secara Umum

erp system

Sumber : freepik.com

Secara umum, ERP software merupakan seperangkat sistem yang didesain sedemikian rupa, sehingga dapat membantu pengelolaan bisnis dalam konteks harian. Mulai dari urusan produksi, procurement, proyek tertentu, pengelolaan SDM, hingga pengelolaan keuangan perusahaan.

Jika dilihat dari paragraf singkat di atas, ERP memang dapat mencakup seluruh bidang kerja perusahaan. Ini mengapa, integrasi data yang ditawarkan benar-benar dapat diandalkan, sehingga perusahaan bisa memaksimalkan effort yang dimiliki untuk pengembangan dan kemajuannya.

Integrasi data menjadi senjata utama dari layanan atau software ini,  bersama dengan kemampuannya membuat setiap divisi dalam perusahaan melakukan kolaborasi. Dengan begini arus informasi menjadi lancar dan terbuka untuk yang berkepentingan, sehingga berbagai urusan bisa diselesaikan dengan lebih cepat.

Baca Juga : Mengenal Apa Itu Enterprise Architecture dan 3 Manfaatnya

5 Kegunaan penggunaan Layanan ERP pada Bisnis Anda

erp system

Sumber : freepik.com

Setidaknya ada 5 kegunaan yang bisa Anda dapatkan ketika menggunakan layanan ERP software ini sendiri. Secara singkat, berikut penjelasan setiap poin kegunaan yang dimaksud.

1. Kolaborasi

Seperti disebutkan di bagian definisi tadi, ERP software memungkinkan setiap divisi dan staf yang berkepentingan untuk berkolaborasi secara aktif, dalam rangka menyelesaikan tugas yang saling berkaitan.

Kolaborasi ini didasarkan pada integrasi data pada setiap divisi, sehingga tidak ada penundaan delivery data saat diperlukan. Proses yang cepat didukung dengan kompetensi staf karyawan yang mumpuni, membuat proses kerja menjadi lebih produktif, sekaligus merekatkan ikatan antar karyawan dalam bekerja.

Kolaborasi di era kekinian jadi kunci sukses banyak perusahaan, yang dibangun dari dalam sistem bisnis itu sendiri.

2. Optimalisasi Operasional

Tidak jarang beberapa perusahaan mengajukan keluhan pada kurang optimalnya urusan operasional harian. Disebabkan oleh satu dan lain hal, banyak faktor ini bisa dieliminir dengan penggunaan layanan ERP yang handal.

Misalnya seperti pengecekan inventaris, pengelolaan gudang, pemantauan jam kerja, sistem penggajian, laporan keuangan, monitoring transaksi dengan supplier, dan lain sebagainya, akan sangat tidak efektif jika semua masih dilakukan tanpa campur tangan sistem teknologi informasi terpadu.

Optimalisasi operasional yang disajikan ERP ini akan jadi amunisi baru untuk perusahaan Anda, dalam menghadapi persaingan di dunia bisnis kekinian.

3. Penghematan Biaya Operasional

Manfaat ERP software yang ketiga adalah terkait dengan penghematan biaya operasional. Jelas, dengan semakin praktis dan terintegrasinya berbagai sistem, biaya operasional manual akan banyak berkurang. Dari sisi bisnis, hal ini adalah kabar baik untuk perusahaan.

Nantinya biaya operasional yang bisa ditekan ini bisa dialihkan sumber dayanya, ke bagian lain yang lebih strategis untuk pengembangan produk atau perusahaan. Pekerjaan yang lebih cepat selesai akan mengurangi lead time, dan secara umum akan meningkatkan performa perusahaan.

Biaya operasional turun dan performa meningkat, kombinasi yang baik untuk semua elemen perusahaan bukan?

erp software

 

4. Proteksi Data dan Rahasia Perusahaan

Salah satu kelebihan dari layanan ERP adalah kemampuan integrasi data, yang terlindung dengan baik oleh sistem keamanan yang handal. Hal ini seperti sudah otomatis disematkan, sebab kekuatan utama dari layanan ini adalah integrasi data perusahaan.

Tidak mungkin sebuah layanan ERP handal menawarkan produknya tanpa proteksi data yang benar-benar terpercaya bukan? Ini mengapa, perusahaan yang menggunakan layanan ERP sudah dapat dipastikan memiliki proteksi data yang benar-benar kuat.

Pembagian akses bisa dilakukan dengan mudah  berdasarkan pengaturan yang diinginkan, sehingga tidak ada staf yang melakukan akses berlebihan pada data yang tidak diperlukannya.

5. Forecasting Lebih Akurat

Karena semua data perusahaan ada di sistem ini, maka kemampuan prakiraan menjadi lebih akurat. Data aktivitas perusahaan di masa lalu dan data yang dimiliki di masa sekarang, digunakan untuk membantu prediksi untuk pergerakan di masa yang akan datang.

Tentu saja, kolaborasi dengan staf terbaik sangat diperlukan di sini, untuk menerjemahkan data-data ini ke dalam bentuk forecast yang riil. Namun dengan kehadiran layanan ini, dipastikan forecast yang dibuat akan lebih cermat, terukur, dan akurat.

Baca Juga: Apa Itu ISO 9001 dan 4 Fungsinya untuk Perusahaan Anda

Kehadiran RUN System untuk Perusahaan Anda

Menjadi salah satu layanan terbaik untuk ERP software di Indonesia, RUN System datang dengan berbagai modul yang solutif untuk bisnis Anda. Mulai dari urusan produksi, pengelolaan SDM, hingga perencanaan strategis dan urusan keuangan, semua bisa diakomodir dengan modul di dalam layanan kami. Maka dari itu, segera maksimalkan semua modulnya sekarang, dan rasakan manfaatnya untuk perusahaan Anda!

Bagaimana kami dapat membantu Anda?

Beri tahu kami apa yang Anda butuhkan, kami siap memberikan solusi yang tepat untuk bisnis Anda