Modul Procurement Management, Andalan ERP untuk Perusahaan

Procurement management, menjadi salah satu fitur andalan beberapa layanan Enterprise Resource Planning atau ERP yang muncul di Indonesia. Fitur ini dimasukkan karena tingginya aktivitas rantai pasok yang dilakukan perusahaan dalam rangka aktivitas, serta perkembangan usahanya.

Tapi sebenarnya apa itu procurement management? Mengapa kemudian fitur ini banyak disediakan oleh layanan ERP, dan menjadi ‘primadona’ yang diincar oleh banyak perusahaan?

Artikel singkat ini, kemudian akan membahas mengenai definisi procurement management secara umum, fitur-fitur yang ditawarkan di dalamnya, serta kelebihan penggunaan fitur ini. Maka tanpa banyak kata pengantar lagi, mari masuk ke pembahasan pertama.

Mengenal Apa Itu Procurement Management

procurement management

Sumber : freepik.com

Fitur procurement management merupakan fitur yang dapat membantu urusan penyediaan barang, mulai dari perencanaan, hingga sampai tahap akhir pembayaran dan kontrol kualitas atau kuantitas barang. Semua ini terintegrasi dalam satu modul yang praktis, dan kolaboratif, sehingga divisi atau bagian terkait yang masuk dalam proses ini bisa bekerja sama secara berkesinambungan dan meningkatkan efisiensi kerja.

Seperti yang pasti Anda pahami, urusan pengadaan barang tidak pernah menjadi urusan yang sederhana. Melibatkan banyak bagian dan staf kompeten, urusan ini memakan banyak waktu dan tenaga.

Namun dengan kehadiran modul ini dalam ERP yang digunakan perusahaan Anda, maka Anda bisa mengucapkan selamat tinggal pada proses yang lama, berbelit-belit, dan tidak efektif. Semata, semuanya disediakan untuk meningkatkan produktivitas perusahaan Anda.

Baca Juga: Apa Itu Supply Chain? Bagaimana Implementasinya dalam Bisnis?

Fitur yang Disediakan dalam Modul Ini

procurement management

Sumber: freepik.com

Pada layanan-layanan ERP terbaik yang ada di Indonesia, akan menawarkan beberapa fitur unggulan untuk membantu kegiatan pengadaaan barang. Karena modul ini disebut dengan procurement management, maka secara garis besar fungsinya adalah untuk mengelola pengadaan barang, dari awal hingga akhir pencatatan dan pembayaran.

Beberapa fitur yang wajib dipastikan ada, antara lain adalah sebagai berikut.

  • Mempertahankan penawaran vendor dan kontrak
  • Terintegrasi dengan divisi, bagian, atau departemen terkait, seperti cash flow budget management
  • Membantu proses pemesanan dan pembelian
  • Pesanan/kontrak pembelian maklon
  • Manajemen persetujuan permintaan material
  • Memudahkan dan mengontrol proses faktur
  • Mencegah adanya barang yang terduplikasi
  • Mampu membantu pembelian luar negeri dengan Kode HS terbaru

Fitur-fitur ini, adalah fitur lengkap yang bisa menandakan bahwa layanan ERP yang Anda gunakan benar-benar berkualitas. Mengapa? Karena fitur ini dapat memudahkan proses pengadaan barang, hingga ke tahap pembayaran dan pencatatan transaksi.

Dengan lengkapnya fitur dalam modul tersebut, serta kemampuan integrasi dengan bagian lain, proses kerja yang dilakukan akan jauh lebih mudah dan akurat. Anda tak lagi perlu membuang banyak waktu dan tenaga untuk urusan ini, karena semua bisa diselesaikan pada satu modul yang bisa diakses bersama untuk pihak yang berkepentingan.

Ini 4 Kelebihan dari Modul Procurement Management

procurement management

Sumber: freepik.com

Dengan penggunaan modul ini dalam perusahaan Anda, maka setidaknya ada 4 kelebihan utama yang bisa dirasakan perusahaan.

1. Mengontrol Kinerja Vendor

Fungsi monitoring yang dijalankan bisa membantu perusahaan mengontrol kinerja vendor atau supplier yang digunakan. Dalam artian, terkait dengan kualitas barang pesanan, pengiriman, dan ketepatan pada aturan yang sudah disepakati.

2. Menjaga Tingkat Persediaan

Modul ini juga membantu perusahaan untuk mengontrol tingkat persediaan barang yang diperlukan. Ketika barang sudah menipis jumlahnya, data akan terlihat pada modul tersebut dan memberikan tanda untuk melakukan pengadaan kembali.

3. Memastikan Kontrol Cash Flow Budget

Jelas, dengan data dan transaksi yang dikelola dengan baik makan cash flow budget akan terkontrol dengan baik juga. Kesehatan keuangan perusahaan akan meningkat, dan pengembangan perusahaan bisa dilakukan lebih fokus.

4. Meminimalisir Peluang Penipuan

Karena semua sudah terdigitalisasi, maka urusan pengadaan barang atau procurement bisa dilakukan dengan lebih aman. Manipulasi data yang terjadi bisa benar-benar ditekan hingga titik minimal, dan bisa benar-benar dihilangkan. Tentu saja, ini akan berdampak baik untuk kesehatan perusahaan dan kredibilitasnya.

Berbekal empat kelebihan ini, produktivitas perusahaan bisa ditingkatkan secara signifikan. Tentunya, dengan modul-modul lain yang ada pada layanan ERP pilihan terbaik, setiap sektor di perusahaan bisa meningkat performanya secara bertahap.

Baca Juga: Procurement Adalah Kunci dari Tata Kelola Bisnis, Ketahui Prosesnya!

RUN System, Menghadirkan Procurement Management

RUN System sebagai salah satu layanan ERP terbaik di Indonesia juga memiliki fitur Procurement Management untuk membantu perusahaan Anda berkembang. Mengurus pengadaan barang, mulai dari bahan baku produksi hingga keperluan kantor, semua bisa diurus dengan mudah dengan modul ini.

Pada kenyataannya, setiap fitur dan kelebihan yang tercantum di atas tadi adalah apa yang ditawarkan oleh modul milik RUN System ini. Dengan fitur lengkap dan kelebihan yang benar-benar bermanfaat, RUN System ingin menghadirkan solusi pengelolaan pengadaan barang yang praktis, akurat, namun tetap adaptif dan kolaboratif.

Dengan integrasi berbagai departemen, divisi, atau bagian di dalam perusahaan Anda, modul Procurement Management bisa membantu arus informasi menjadi lebih lancar. Tidak ada lagi kesempatan terjadinya kesalahan dalam setiap proses, sehingga transaksi yang dilakukan perusahaan bisa semakin lancar, mudah, dan akurat. Gunakan RUN System sekarang juga, dan maksimalkan semua modulnya!

Procurement Management

Tingkatkan kontrol pengadaan, fleksibilitas, dan kemudahan untuk mencapai tujuan perusahaan

Modul Procurement atau Purchasing RUN System menangani semua proses pengadaan (pembelian) dan area aplikasi. Dalam modul Purchasing Anda dapat menemukan banyak fungsi yang memastikan kegiatan pengadaan lebih mudah dan tekendali

Saat ini masalah besar dan tantangan adalah bagaimana perusahaan dapat mengontrol dan memantau proses pembelian yang dapat meminimalisir stok barang ganda, vendor dan pemasok yang tidak memenuhi kualifikasi, vendor dengan kualitas buruk dan kontrak pemasok, dan lainnya.

Dengan kata lain, proses pembelian harus fleksibel dan lebih mudah yang dapat menyediakan dan mendukung proses operasional untuk mencapai tujuan perusahaan berkolaborasi dengan kebijakan manajemen cash flow.

Dengan RUN System Anda akan menemukan banyak fungsi dan fitur berguna yang terintegrasi dengan modul proses bisnis lainnya.

Dengan modul Purchasing, Anda dapat mengelola dan menjaga kontrak dan transaksi vendor Anda, termasuk masalah pesanan pembelian, pembaruan jumlah stok, perhitungan untuk nilai barang yang diimpor, pengembalian dan kredit, dan pemrosesan pembayaran.

Pengadaan barang atau layanan dengan kemampuan pemilihan vendor dengan persetujuan multi-level yang dilengkapi dengan kuotasi data, data riwayat, data stok, dan perkiraan kedatangan barang / jasa, pesanan pembelian, dll.

Mengatur proses pengelolaan vendor dan penawaran vendor, proses penawaran melalui online sehingga akuntabilitas proses pengadaan lebih baik dari sebelumnya.

Manajemen kontrak pengadaan untuk pihak ketiga. Sistem RUN akan secara otomatis mengirim pemberitahuan untuk mempertahankan dan atau memperbarui kontrak

Pengadaan barang dan bahan produksi yang unik dan berbeda proses dengan pembelian barang habis pakai dan juga terintegrasi dengan modul keuangan dan persediaan

Fitur Utama

  • Mempertahankan penawaran vendor dan kontrak
  • Terintegrasi dengan departemen cash flow budget management
  • Proses pemesanan pembelian
  • Pesanan/kontrak pembelian maklon
  • Manajemen persetujuan permintaan material
  • Proses faktur yang sangat mudah dan dapat dikontrol
  • Mencegah item duplikasi data
  • Kemampuan pembelian luar negeri dengan Kode HS terbaru

Kelebihan

  • Kontrol kinerja vendor
  • Menjaga tingkat persediaan
  • Memastikan kontrol cash flow budget
  • Meminimalisir peluang penipuan

Terintegrasi dengan

Departemen yang terlibat

  • Manajemen
  • Departemen Keuangan
  • Departemen Pembelian
  • Departemen WHS/Logistik
  • Semua Departemen (budgeting proses)

Bagaimana kami dapat membantu Anda?

Beri tahu kami apa yang Anda butuhkan, kami siap memberikan solusi yang tepat untuk bisnis Anda